Senin, 17 Februari 2020

PMI Semarang Kukuhkan KOPAS

Waktu Indonesia Berita - PMI mengukuhkan Komunitas Pedonor Apheresis Semarang (KOPAS) di Kopeng, Salatiga, Minggu (16/2/2020). Pengukuhan dilaksanakan dalam acara Gathering Donor Darah Apheresis dan Rhesus Negatif diikuti 74 peserta. 

Sekretaris Pengurus PMI Kota Semarang, H Surachman SIP menyampaikan, pemilik darah rhesus negatif sangatlah langka karena di Indonesia masyarakatnya sebagian besar berdarah rhesus positif. 

Sedangkan untuk mengikuti donor darah apheresis harus yang sudah rutin berdonor darah dan melewati syarat yang lebih ketat, karena proses donornya memakan waktu lebih lama dibanding donor selain Apheresis. 

“Donor apheresis bisa dilakukan 2 minggu sekali membutuhkan proses 1,5 jam -2 jam dibandingkan donor biasa,” ujar Beliau . 

dr Yusti mewakili Kepala UDD dr. Ana Kartika menyampaikan, bahwa Komunitas Pedonor Apheresis Semarang (KOPAS) beranggotakan 200 orang. Dibentuknya KOPAS bertujuan melestarikan pendonor yang sudah menjadi anggota komunitas agar selalu membantu Unit Donor Darah (UDD) bila ada permintaan darah trombosit apheresis. 

Selain itu untuk mengajak dan mensosialisasikan tentang donor apheresis kepada masyarakat lainnya yang belum pernah mencoba utk donor apheresis. Pihaknya berterimakasih kepada para pedonor yang sewaktu-waktu dapat langsung hadir untuk memenuhi kebutuhan Apheresis.       

Sementara itu, Koordinator Rhesus Negatif, Harry menceritakan kisah ketika saudaranya meninggal saat melahirkan karena membutuhkan darah saat persalinan.

“Saat itu saya tidak bisa berbuat apa-apa, kalau tahu darah saya rhesus negatif mungkin bisa membantu. Harapan saya anggota komunitas ini bertambah banyak dan saling berbagi informasi untuk dapat membantu sesama," tandasnya.


Joint Inspection Dilakukan Untuk Dorong Ekspor Jateng

Waktu Indonesia Berita - Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tanjung Mas Semarang bersama Balai Karantina Pertanian Kelas I Semarang melalukan Joint Inspection  atau inspeksi bersama untuk memangkas waktu dan biaya pemeriksaan ekspor produk. 

Kepala KPPBC Tanjung Emas Semarang, Anton Martin mengatakan, kegiatan bersama tersebut merupakan langkahnya untuk mendorong ekspor komoditas unggulan di Jateng. 

"Komoditas unggulan di Jateng ini kan dari perkayuan, tekstil, dan garmen. Dengan langkah seperti ini harapannya bisa mendorong lebih banyak eksportir," ujarnya, di karantina fumigas Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Jumat (14/2/2020). 

Anton menjelaskan, langkah Joint Inspection ini dilakukan berawal dari banyaknya keluhan para eksportir yang harus melewati beberapa pemeriksaan. Menurut para eksportir, hal tersebut sangat merugikan dari segi waktu dan biaya operasional ekspor. 

"Untuk itu terobosan bersama Balai Karantina ini dilakukan, untuk memangkas waktu dan mendorong ekspor, yang sebelumnya dikeluhkan eksportir," katanya. 
Pihaknya menambahkan jika kegiatan tersebut juga diharapkan mempu meraih pangsa Global saat ini. Di mana salah satu tujuan ekapor olahan kayu Jateng adalah India dan Korea. 

"Target bea keluar mencapai Rp 104 miliar, kami optimis bisa melebihi target tahun ini. Dan olahan kayu eskpor satu-satunya yang dikenakan bea keluar," ungkapnya. 

Sementara itu Heri widarta, Koordinator Pejabat Fungsional Karantina Tumbuhan, BKP Kelas I Semarang, membenarkan jika kegiatan join inspection akan memangkas waktu dan biaya dari eksportir. 

"Pemeriksaan dilakukan tempat yang sudah kami siapkan yaitu di Depo Karantina. Giat ini juga menjadi pilot project pertama, kami berharap joint Inspection ini bisa diterapkan seluruh pelabuhan di Indonesia," tukasnya.


Semarang Night Carnival 2020 Digelar Lebih Awal, Cek Tanggalnya

Waktu Indonesia Berita - Semarang Night Carnival (SNC) tahun ini akan dilaksanakan lebih awal. Dimana tahun-tahun sebelumnya SNC digelar setiap tanggal 2 Mei, untuk tahun ini SNC akan digelar pada 30 Maret 2020. 

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Semarang, Indriyasari mengatakan, bahwa SNC kali ini menjadi rangkaian penutupan Acara Summit, Seminar dan Expo kabupaten/kota sehat se-Indonesia tahun 2020. 

"Di tahun ini saya pastikan SNC lebih meriah dibandingakan tahun tahun sebelumnya, dengan kedatangan tamu dari 416 kabupaten dan 98 kota seindonesia maka kami dan team dari dinas akan lebih mematangkan konsep dan acara yang lebih meriah tambahnya," ujarnya dikutip laman resmi Disbudpar Kota Semarang, Sabtu (15/2/2020). 

Untuk informasi, Kota Sehat Summit 2020 nanti diikuti perwakilan Forum Kabupaten/Kota Sehat dan pemerintah kabupaten/kota se-Indonesia. Total ada 514 kabupaten/kota di Indonesia yang akan mengirimkan perwakilannya mengikuti acara tersebut. 

Adapun Tema SNC tahun 2020 kali ini adalah “KEMILAU NUSANTARA” #darisemaranguntukIndonesia. Kemenpar menetapkan 5 destinasi super prioritas.  

Yakni dengan mempopulerkan 5 destinasi Pariwisata Super Prioritas Indonesia, diantaranya Borobudur (Jawa Tengah), Likupang (Sulawesi Utara), Labuan Bajo (NTT), Mandalika (NTB) dan Danau Toba (Sumatera Utara).


Prakiraan Cuaca Semarang Senin 17 Februari Berawan dan Hujan

Waktu Indonesia Berita - Prakiraan cuaca Semarang Senin (17/2/2020), beberapa wilayah akan berawan dan turun hujan dengan intensitas ringan. 

Data dari Stasiun Meteorologi Kelas II Ahmad Yani Semarang, memperkirakan suhu di Semarang antara 24 hingga 32 derajat celsius. 

Kecepatan Angin mencapai 20 Kilometer per jam. Dan untuk kelembapan kisaran 65-95%. 

Seperti di wilayah Semarang Tengah, diprediksi kondisi berawan dan hujan dengan suhu 24-32 derajat celsius. Kecepatan angin 20 km/jam, dan kelembapan berada pada angka 65-95%, dalam laporan tertulis petugas Stasiun Meteorologi Kelas II Ahmad Yani Semarang, Giyarto. 

Untuk daerah Semarang Timur diprediksi berawan dan hujan dengan suhu 24-32 derajat celsius, dengan kecepatan angin 20 km/jam dan kelembapan 65-95%. 

Di Gunungpati diprediksi akan berawan dan hujan, dengan suhu 24-31 derajat celsius, kecepatan angin 20 km/jam, dan kelembapan 70-95%. 

Untuk wilayah Tembalang, diprediksi kondisi berawan dan hujan dengan suhu 24-32 derajat celcius. Kecepatan angin 20 km/jam, dan kelembapan berada pada angka 70-95 persen. 

Bagi anda pengendara motor, tidak ada salahnya mempersiapkan perlengkapan hujan untuk mengantisipasi turun hujan.



Kanwil Maluku dan BNI Ambon Sepakat Ingin Memajukan Ekonomi Maluku Yang Bertemakan “Sinergi”

Waktu Indonesia Berita - Guna meningkatkan ekspansi kredit  serta untuk mengetahui permasalahan yang dihadapi jaringan kantor Bank Nasional Indonesia (BNI) di Provinsi Maluku Cabang Ambon, maka Direktur Kredit BNI Sdri. Diona beserta Sdra. Stenli(Staf) melaksanakan kunjungan kerja ke Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Maluku, Selasa (01/11).
Kunjungan Direktur Kredit BNI ke Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Maluku diterima langsung oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Priyadi. Kakanwil mengucapkan selamat datang dan atas perkenannya Direktur Kredit BNI mengunjungi Kanwil Kemenkumham Maluku.
Adapun maksud dan tujuan Direktur Kredit BNI ke Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Maluku untuk lebih meningkatkan kerjasama dengan Kanwil Kemenkumham Maluku mengingat salah satu syarat dalam pemenuhan pengajuan kredit untuk masyarakat yakni adanya kerjasama dengan notaris, mengingat notaris dibawah pengendalian Kanwil Kemenkumham Maluku, ungkap Direktur Kredit BNI Diona.
Terkait dengan syarat (surat-surat) dalam pemenuhan pengajuan kredit Kakanwil mengatakan hal ini sangat penting dan butuh kerjasama dari pihak bank dalam hal ini BNI sendiri agar jelas urusannya menyangkut hak maupun kewajiban yang harus ditanda tangani bersama.
Lebih lanjut Kakanwil mengatakan soal notaris beberapa waktu yang lalu tepatnya 19 September 2016 lalu telah dilakukan pelantikan majelis pengawas notaris yang artinya bila ada sebagian dari notaris yang nakal akan kita tindak sesuai dengan kode etik (peraturan) yang berlaku dan kita juga sudah mendeklarasikan perang melawan Pungutan Liar (Pungli) 18 Oktober 2016 yang artinya tidak adalagi ruang atau celah untuk hal-hal yang saya sebutkan diatas ditambah juga dengan moto kita di Kanwil Maluku : Kami “PASTI” Melayani Tanpa Korupsi, Tanpa Narkoba dan Non Diskriminasi, tambah Kakanwil kepada Direktur Kredit BNI bahwa pada akhir November ini akan dilakukan evaluasi notaris di seluruh Indonesia.
Pertemuan Kakanwil dengan Direktur Kredit BNI Maluku Cabang Ambon ini berlangsung hikmat dan penuh kekeluargaan serta mendapatkan kesepakatan bersama “Sinergi”, Kanwil dan BNI Untuk Kemajuan Ekonomi Maluku Tumbuh Lebih Baik.

BNI Tegaskan Dana Nasabah Tetap Aman, Sehingga Tak Perlu Khawatir Dengan Kasus Pembobolan Di Ambon

Waktu Indonesia Berita - Bank Negara Indonesia (BNI) 46 cabang Ambon dibobol oleh oknum berinisial FY, beberapa waktu lalu. Kendati demikian, BNI menegaskan bahwa dana nasabah tetap aman, sehingga tak perlu khawatir untuk tetap melakukan transaksi dan menyimpan dana di BNI.  
Direktur Bisnis Korporasi BNI Putrama Wahju Setyawan bilang bahwa peristiwa yang terjadi di BNI cabang Ambon merupakan perbuatan oknum dalam sebuah sindikat, sehingga tidak dapat memengaruhi kondisi BNI secara umum. Menurut dia, ada sejumlah faktor yang menjadi sebab nasabah tak perlu khawatir dengan BNI.
Pertama, operasional layanan perbankan di BNI tetap berjalan normal, termasuk di seluruh outlet yang berada di bawah koordinasi Kantor Cabang Utama Ambon. Kedua, kepercayaan sebagian besar nasabah tetap terjaga. Hal itu dibuktikan dengan jumlah transaksi masuk (menabung) lebih besar dibandingkan jumlah transaksi keluar.
Ketiga, BNI tetap berkomitmen menjaga ketersediaan uang tunai yang dapat digunakan masyarakat melalui berbagai channel, termasuk mesin ATM selama 24 jam sehari, tujuh hari seminggu.
"Pelanggaran yang terjadi di Ambon adalah kasus yang memiliki dampak minimal terhadap operasional dan ketersediaan dana di BNI," kata dia, yang akrab disapa Iwan itu dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, 19 Oktober 2019.  
Dia menuturkan bahwa kasus tersebut sudah dalam proses penyelidikan pihak kepolisian sehingga diharapkan dapat mempercepat proses pengungkapannya. Hasil investigasi, dia menuturkan, mengidentifikasi kondisi yang tidak wajar, yaitu terdapat dugaan adanya sindikat yang menawarkan investasi tak wajar, di mana FY yang merupakan bagian dari sindikat, mengumpulkan dana dari para investor dengan dijanjikan imbal hasil yang cukup besar untuk berbisnis.
Sementara para penerima aliran dana disinyalir adalah para pemilik modal yang seolah-olah menerima pengembalian dana dan imbal hasil dari oknum, padahal dananya berasal dari hasil penggelapan dana bank. Nilai dana yang digelapkan FY berdasarkan temuan hasil pemeriksaan internal seebsar Rp58,95 miliar.
Berdasarkan hasil temuan tersebut, BNI menemukan adanya kejanggalan transaksi. Dan atas temuan itu, BNI mengambil tindakan segera dengan melaporkannya ke Polda Maluku untuk mengungkap dan menuntaskan kasus serta mengupayakan recovery dana BNI yang digelapkan oleh sindikat.
Sementara itu, salah satu potret yang dapat menunjukkan kinerja BNI cabang Ambon memuaskan dapat dilihat dari kinerja Dana Pihak Ketiga (DPK) yang dihimpun di seluruh outlet di bawah koordinasi Kantor Cabang Ambon. Ini juga bukti dari animo masyarakat Ambon untuk menabung dan menggunakan layanan transaksi digital (digital service transactionBNI yang cukup tinggi.
Data per September 2019 menunjukkan, DPK yang dihimpun di Ambon dan sekitarnya tumbuh sebesar 20,06 persen secara Year on Year (YoY) dibandingkan DPK yang terkumpul selama tahun 2018. “DPK yang tumbuh merupakan salah satu indikator penting dalam mengukur kepercayaan masyarakat terhadap BNI,” ujarnya.
DPK BNI tersebut sebagian besar ditopang pertumbuhan tabungan dan giro yang merupakan sumber dana murah. BNI mencatat, di Ambon dan sekitarnya terjadi pertumbuhan tabungan dan giro masing-masing sebesar 19,99 persen dan 27,96 persen secara YoY.

Sumber : Viva.co.id

Keputusan Dari Hasil RUPSLB, Achmad Baiquni Ditetapkan Kembali Mengisi Direktur Utama

Waktu Indonesia Berita - Pada akhirnya perubahan besar-besaran terjadi yang dilakukan kementerian BUMN untuk menyusun kembali susunan pengurus PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI, anggota indeks Kompas100). Perombakan tersebut diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) hari ini, Jumat (30/8).

Posisi Direktur Utama BNI tidak berubah dan tetap dijabat Achmad Baiquni. Namun, RUPSLB BNI mengangkat Ario Bimo sebagai Direktur Keuangan BNI menggantikan Anggoro Eko Cahyo. Sebelumnya Ario menjabat Kepala Cabang Luar Negeri BNI Tokyo.
Adapun Anggoro digeser menjadi Direktur Konsumer BNI. "RUPSLB juga memberhentikan dengan hormat Catur Budi Harto sebagai Direktur Bisnis UMKM dan Jaringan BNI," kata Ario usai RUPSLB, Jumat (30/8).

Posisi Catur diisi Tambok PS Simanjuntak yang semula menjabat sebagai Direktur Konsumer. Sementara Rico Budidarmo bertukar posisi dengan Bob Tyasika Ananta.
Sedangkam di susunan komisaris, RUPS memberhentikan Marwanto Harjowiryono sebagai komisaris dan mengangkat Askolani sebagai komisaris yang baru.

Berikut susunan pengurus baru BNI :

Dewan Komisaris

Komisaris Komisaris Utama: Ari Kuncoro

Wakil Komisaris Utama : Hambra
Komisaris : Ratih Nurdiati
Komisaris : Askolani
Komisaris : Revrisond Baswir
Komisaris : Joni Swastanto
Komisaris : Pataniari Siahaan
Komisaris : Ahmad Fikri Assegaf
Komisaris : Sigit Widyawan


Dewan Direksi

Direktur Utama: Achmad Baiquni

Wakil Direktur Utama : Herry Sidharta
Direktur Bisnis Korporasi: Putrama Wahju Setyawan
Direktur Bisnis Konsumer: Anggoro Eko Cahyo
Direktur Bisnis UMKM dan Jaringan: Tambok PS Simanjuntak
Direktur Tresury dan Internasional: Bob Tyasika Ananta
Direktur Keuangan: Ario Bimo
Direktur TI dan Operasi: Dadang Setiabudi
Direktur Hubungan Kelembagaan: Adi Sulistyowati
Direktur Managemen Risiko: Rico Rizal Budidarmo
Direktur Human Capital dan Kepatuhan: Endang Hidayatullah